Banyak pihak mengamati pengguna dan aktivitas mereka lewat beragam cara. Sebut saja, pemasang iklan, situs web (seperti Facebook atau Spotify), hingga badan pemerintah. Mereka berusaha mencomot data pribadi pengguna. Identitas Anda bisa terkuak dengan tidak sadar saat Anda berkunjung ke situs mereka. Untuk menghindari ini, Anda bisa memakai aplikasi Virtual Private Network (VPN).
Apa itu VPN?
VPNadalah cara koneksi internet untuk menambah proteksi data ke sambungan internet pribadi. Anda juga bisa menggunakan fitur anonimitas dan akses virtual dari lokasi server tertentu. Aplikasi VPN menutup informasi IP Address, lokasi, informasi psikografis yang bersifat pribadi dari website atau aplikasi Anda. Semua data ini disandikan (enkripsi) secara berlapis. Pihak ketiga, seperti Internet Service Provider (ISP), tak mungkin sanggup melacak Anda.
Layanan VPN juga membantu Anda masuk ke situs yang disensor suatu otoritas. Misal, dengan VPN terbaik Anda bisa masuk ke website Vimeo yang disensor Kominfo. Sementara itu, bagi sebuah perusahaan, VPN memberi akses jaringan lokasl dari tempat manapun.
Berikut ini 7 aplikasi Virtual Private Network (VPN) terbaik. Perhatian khusus kami berikan pada aspek kepercayaan (Trust), keamanan (Security) dan harga (Pricing).
Jumlah server: 4.300+ | Lokasi server: 60+ | Maksimal peranti tersambung: 6 | IP Address: 3.500+
Dukungan platform:
Di era sensor internet dan kontrol konten, situasi telah menjadi begitu kompleks. NordVPN berusaha membuat internet sebagai ruang bebas dan terbuka untuk siapa saja.
Namun begitu, NordVPN menggaransi anonimitas penuh dan menyajikannya dengan performa luar biasa.
Setelah mencoba layanan mereka, kami mengakui bahwa NordVPN sangat berhak memuncaki semua daftar VPN terbaik. Tidak hanya mudah digunakan, performa aplikasi ini fenomenal dan track record isu keamanan mereka terjaga bersih. Dengan fitur Advanced Encryption Standard (AES-256 bit) dan juga IKEv2/IPsec, NordVPN memberikan VPN terbaik dan teraman yang pernah ada.
Silakan Anda baca komitmen NordVPN ini, yang diberi nama Warrant Canary:
"Kami 100% berkomitmen pada kebijakan tidak menyimpan data pengguna ('zero-logs') - kami tidak pernah mencatat aktivitas pengguna kami agar tercipta privasi dan keamanan yang menjanjikan. - NordVPN
NordVPN hadir dengan harga paket yang lumayan baik juga. Ini tawaran mereka (dalam konversi rupiah):
Paket 24 bulan: Rp46.000,-/bulan
Paket 12 bulan: Rp80.500,-/bulan
Paket 1 bulan: Rp167.300,-/bulan
Dalam 30 hari setelah purchasing paket NordVPN, Anda mendapat masa free trial.
Selama 30 hari ini, Anda sudah mendapat koneksi yang cepat, customer support 24/7 dan bandwidth tak terbatas. Dan bila Anda benar-benar tidak puas dengan layanan NordVPN, Anda bisa membatalkannya segera, menggunakan garansi 30 hari uang kembali.
Selain itu, tidak ada batasan bandwidth yang kentara. Anda juga bisa terkoneksi ke layanan utama streaming internet berkat lokasi server yang beragam.
Namun begitu, ada problem kecil di sini. Kebanyakan server NordVPN biasanya terletak di Eropa, sehingga pengguna di belahan dunia lain akan kesulitan mendapatkan lokasi yang lebih dekat.
NordVPN lebih lambat 47mbps dibandingkan benchmark kami. Namun, secara umum, hasil mereka mengagumkan! NordVPN tidak hanya aman dan murah, namun juga kencang. Itulah kenapa VPN ini pilihan tepat untuk HD streaming atau main game online.
Bisa tersambung ke banyak device. Keamanan terjamin.
Jumlah server: 200+ |Lokasi server: 28 | Maksimal peranti terhubung: 10 | IP Address: (Tidak Dipublikasikan)
Dukungan platform:
ProtonVPN diprogram secara eksklusif dengan Secure Core Architecture. Mata-mata akan kesulitan dan peretas akan berhenti saat mereka hendak meng-inflitrasi VPN ini. Jadi, barangkali sudah jelas kenapa mereka masuk di jajaran VPN terbaik.
Bila berkaitan dengan keamanan data pengguna, komitmen ProtonVPN sangatlah serius.
Inilah kenapa mereka punya kantor pusat di negara dengan hukum privasi paling kuat - Swiss.
Dengan tinggal di luar Amerika Serika dan Uni Eropa, ProtonVPN juga terhindar dari kewajiban untuk menunjukkan informasi penting kepada otoritas di negara tertentu.
Nah, mari melihat ke harga paket ProtonVPN. Semua paket berbayar di bawah ini menunjukkan biaya bulanan untuk langganan minimal 12 bulan.
Free plan – VPN Gratis, 3 lokasi server, 1 koneksi peranti, kecepatan rendah
Basic plan – Rp54.900/bulan, semua lokasi server, 2 peranti, kecepatan tinggi
Plus plan – Rp109.900/bulan, semua lokasi server, 5 peranti, kecepatan tertinggi, server paling aman
Visionary plan – Rp329.900/bulan, semua lokasi server, 10 peranti, kecepatan tertinggi, server paling aman, ProtonMail
Bagi pengguna pemula, paket VPN gratis dari ProtonVPN sudah lebih dari cukup. Namun, adanya 3 paket layanan berbayar tentu membuat Anda tidak kehabisan pilihan. Anda akan mendapat fitur lebih banyak, performa lebih baik dengan membayar sedikit lebih mahal. Dan seperti provider VPN terbaik lain, mereka punya garansi 30-hari uang kembali.
Tidak cukup dengan VPN gratis dan ingin mencoba free-trial dari layanan ProtonVPN? Silakan daftar akun untuk free trial 7-hari yang memberikan Anda 'sensasi' layanan ProtonVPN Plus.
Paket paling mantap - Visionary plan - bisa menghubungkan 10 peranti sekaligus. Fitur ini paling top di semua layanan yang kami review di sini. Juga, kami perlu menyebut ProtonMail, yang disediakan gratis dalam Visionary plan. ProtonMail adalah layanan end-to-end encrypted mailing service yang memastikan tidak ada orang yang mampu mengintip isi email Anda.
Dengan 3 juta pengguna, kualitas layanan mereka terbukti cukup kuat. ProtonVPN jadi rekomendasi pertama bagi mereka yang mengutamakan aspek privasi.
Jumlah server: 1.800+ | Lokasi server: 148 | Maksimum peranti tersambung: 3 | IP Address: 1.000+
Dukungan platform:
ExpressVPN adalah satu dari VPN paling populer di dunia, dan ini kepopuleran yang berdasar. Provider ini, yang terletak di British Virgin Islands, adalah solusi yang mumpuni.
Aplikasi ini mendukung berbagai sistem operasi, termasuk Windows, Mac OS, Android, iOS dan bahkan Blackberry.
Yang terhebat adalah adanya tutorial di situs mereka. Penjelasan mereka mudah diikuti dan bisa membantu Anda untuk menjalankan layanan ini saat ini juga.
Website ExpressVPN juga menawarkan dukungan live chat yang dijalankan staff agent yang berjaga 24/7 untuk merespon seluruh pertanyaan Anda.
Berikutnya, mari bicara soal harga. Seperti VPN terbaik lainnya, ExpressVPN menawarkan sejumlah pilihan. Berikut rentang harga mereka setelah dikonversi ke rupiah:
12 bulan: Rp116.500,-/bulan
6 bulan: Rp139.900,-/bulan
1 bulan: Rp181.300,-/bulan
ExpressVPN memang cukup mahal (seperti kebanyakan provider VPN lainnya). Namun begitu, Anda akan mendapatkan opsi fantastis yang sesuai pengeluaran Anda, terutama berkaitan dengan customer support dan kebijakan 'no-logging' mereka.
Selain itu, 30 hari pertama Anda berlangganan ExpressVPN bisia jadi masa pencobaan eksploratif. Ini mirip mode free-trial 30 hari dengan koneksi ngebut untuk nonton video dan keamanan privasi terbaik. Dalam 30 hari, Anda boleh memilih apakah tetap ingin memakai layanan ExpressVPN - atau meminta uang Anda kembali.
Di ExpressVPN, Anda juga bisa mengakses layanan streaming utama seperti Netflix US dan BBC iPlayer. Dan jika Anda mengalami gangguan, customer support dari ExpressVPN akan menyelesaikan masalah Anda secepat kilat.
Jumlah server: 3.300+ | Lokasi server: 30 | Maksimal peranti terhubung: 5 | IP Address: tidak dipublikasikan
Dukungan Platform:
Jika Anda mencari solusi VPN yang kaya fitur dan siap tancap gas, maka Private Internet Access (PIA) harus masuk pertimbangan Anda. VPN ini punya lebih dari 3.000 server di seluruh dunia dengan performa yang bebas lemot - sangat bisa diandalkan.
Memakai enkripsi AES-256 bit (standar industri VPN) dan dukungan protokol OpenVPN, VPN satu ini memastikan keamanan data Anda terjamin.
PIA juga dibekali dengan banyak fitur. Dari enkripsi Wi-Fi hingga SOCKS5 Proxy.
Anda barangkali akan susah mencari saingan layanan VPN dengan jumlah tawaran serupa. Private Internet Access tidak memberi batasan pada P2P sharing atau bandwidth. Anda juga bisa menghubungkan 5 peranti sekaligus.
Hal terbaik dari VPN ini adalah harganya. Mereka menawarkan harga termurah di daftar VPN terbaik kami. Daftar harga mereka setelah dikonversi ke dalam rupiah adalah sebagai berikut:
24 bulan: Rp40.700,- /bulan
12 bulan: Rp46.700,- /bulan
1 bulan: Rp97.300,- /bulan
Paket bulanan seharga Rp97.300,- hampir 50% lebih murah dari tarif yang dipasang ExpressVPN. Itu saja sudah merupakan satu nilai tambah!
Anda, dengan Private Internet Access, bisa memutar konten audio-video dan bermain game online sebanyak dan selama yang Anda mau karena tidak ada limit data. Namun begitu, Anda di sini masih belum bisa mengakses Netflix US.
Hal itu disebabkan oleh lokasi PIA sendiri yang berada di Amerika Serikat.
Juga perlu kami sampaikan bahwa PIA, sayangnya, bukan VPN yang mudah digunakan pemula. Setelah download aplikasi, detail login Anda akan dikirim ke email Anda. Jadi, sebelum bisa login, Anda harus terlebih dahulu masuk ke inbox email Anda - yang adalah selangkah lebih menjemukan.
Dan disayangkan sekali, tidak ada banyak garansi uang kembali. PIA hanya menawarkan jeda 7 hari (semacam masa free-trial) sejak purchasing, jika Anda ingin berubah pikiran dan meminta uang Anda kembali.
Private Internet Access lebih lambat 33mbps dalam kecepatan unduh (download) bila dibandingkan benchmark kami. Meski begitu, dalam hal kecepatan, PIA bekerja dengan baik. Kecepatan ping, upload dan download tampak cukup bagus.
Jumlah server: 650+ | Lokasi server: 45+ | Maksimal peranti terhubung: 5 | IP Address: Tidak dipublikasikan
Dukungan Platform:
Kinerja StrongVPN sesuai dengan namanya, 'strong'. Tidak hanya bahwa mereka berhasil menembus batasan Netflix USA, tapi mereka juga punya layanan VPN yang bisa masuk ke sistem firewall Cina.
Terletak di Texas, Amerika Serikat, StrongVPN menawarkan 650 server dari 26 negara. Tentu saja, 46 server terletak di kota berbeda. Hal ini akan membantu Anda memilih di mana harus terkoneksi - dan ini adalah satu poin penting. Semakin dekat suatu server VPN ke server yang dituju, aksesnya makin cepat.
Mereka juga menawarkan sejumlah dukungan sistem operasi, yaitu Windows, Mac OS, iOS, Android, Amazon Fire dan sejumlah router Wi-Fi.
Seperti VPN terbaik lainnya, StrongVPN menawarkan enkripsi AES-256 bit sebagai fitur standar, melengkapi protokol IKEv2/IPsec.
Nah, sekarang kita bicara lagi soal harga. Berikut tawaran mereka setelah dikonversi ke dalam rupiah:
12 bulan: Rp81.600,- /bulan
1 bulan: Rp140.100,- /bulan
Hanya 2 paket saja yang ditawarkan StrongVPN. Anda bisa beli paket langsungan 1 tahun atau paket bulanan.
Keduanya dihargai dengan wajar, namun, tidak ada yang mencolok di sini.
StrongVPN adalah pilihan jitu untuk Anda yang mau membeli VPN untuk pertama kali, atau bagi mereka yang baru memulai akses internet dengan lebih 'sadar-privasi'.
StrongVPN sendiri tidak punya mode free-trial. Alasannya, bahwa akun gratis kerap mendatangkan bandwidth traffic yang tidak wajar dan "membuat IP mereka diblokir oleh sejumlah situs terkenal." Oleh karena itu, ProtonVPN tetap mengedepankan IP address yang 'bersih' dengan garansi 30-hari uang kembali.
StrongVPN tertinggal lebih lambat 68mbps dari benchmark download kami. Dan kecepatan upload mereka juga tidak terlalu bagus - sama-sama tidak melampaui angka 30mbps. Anda barangkali akan lebih baik mencoba NordVPN atau ProtonVPN jika Anda lebih fokus pada performa kecepatan.
Jumlah server: 1.000+ | Lokasi Server: 20+ Maksimal peranti terhubung: 5 | IP Address: 3500+
Dukungan Platform:
TunnelBear terlihat simpel dan 'cute', tapi sebenarnya ia adalah salah satu penyedia VPN gratis yang cukup solid. Berbasis di Toronto, Canada, TunnelBear menjadi VPN gratis terbaik.
Tidak hanya itu, TunnelBear juga satu-satunya VPN gratis terbaik di dunia yang mempublikasikan audit keamanan independen. Orang-orang ini sungguhan memperhatikan fitur keamanan mereka!
TunnelBear menawarkan 3 paket:
Grizzly (12 bulan): Rp58.400,-/bulan
Giant (1 bulan) Rp139.900,-/bulan
Little (1 bulan): gratis
Paket Grizzly ditawarkan untuk 12 bulan langsung dengan akses data tak terbatas. Ini cukup berbeda dengan paket Giant, di mana biaya paket dibayar tiap bulan, namun, tetap dengan akses data tak terbatas. Sementara itu, paket Little (VPN gratis), hanya menawarkan 500MB penggunaan data per bulan - namun, gratis!
Jumlah data 500MB pada paket VPN gratis memang terdengar tidak terlalu banyak. Dan, memang ini kecil sekali. Meski begitu, jika yang Anda cari adalah VPN untuk ngecek berita luar negeri yang diblokir, 500MB itu sudah cukup banget.
TunnelBear juga menawarkan garansi 30 hari uang kembali.
Banyak lokasi server - catatan keamanannya dipertanyakan.
Jumlah server: 720+ | Lokasi server: 320+ | Maksimal peranti terhubung: 5 | IP Address: 3.600+
Dukungan platform:
Meski reputasinya cukup buruk di industri virtual private network, HideMyAssVPN adalah pilihan utama bagi kebanyakan orang. Produknya punya banyak fitur. Bukan sembarang fitur - kualitas mereka termasuk yang terbaik.
Keuntungan utama HideMyAssVPN adalah lokasi server. Jumlah server mereka ribuan, tersebar di setiap negara. Tidak ada VPN yang punya kapasitas server seperti HMA. Memang sih, ada VPN yang jumlah servernya lebih banyak. Namun, rata persebaran server mereka patut diacungi jempol.
Kelemahan utama dari HideMyAssVPN sendiri adalah soal catatan keamanan mereka. Mereka dikenal suka memberikan data pengguna ke polisi atau agen penegakan hukum. Apakah Anda punya masalah akan hal tersebut?
Nah, bila Anda sudah mengenal kelebihan-kekurangan VPN ini, mari simak tawaran harga mereka setelah dikonversi ke dalam rupiah.
12 bulan: Rp84.000/ bulan
6 bulan: Rp112.000/ bulan
1 bulan: Rp168.000/bulan
Harga layanan HMA terbilang cukup standar. Memang, mereka tidak sampai semurah NordVPN atau PIA, namun, mereka tidak sampai teritori harga dari layanan ProtonVPN atau ExpressVPN.
Secara umum kami bilang reputasi buruk keamanan VPN ini patut disayangkan. Padahal, aplikasi untuk Mac OS dan Android mereka bekerja dengan baik. Jumlah server mereka juga sebaiknya tidak dipandang sebelah mata.
Apakah HideMyAssVPN memiliki mode free-trial? Ya. Mereka menyediakan free trial untuk 5 dukungan platform (Mac OS< Windows, iOS, Android, dan Linux). Lalu, seperti hampir semua VPN di daftar kami, HideMyAssVPN menggaransi 30-hari uang kembali bila Anda tidak puas dengan layanan VPN ini.
Penasaran dengan kecepatan koneksi VPN satu ini? Berikut hasil tes mereka.
Kecepatan download HideMyAssVPN lebih lambat 35mbps dari benchmark kami. Hmm, tidak terlalu bagus, sih. Meski kecepatan download mereka lumayan, ping rate mereka tidak cukup memadai untuk level VPN kelas atas.
Pilih VPN Yang Mana?
Demi mencari VPN terbaik, kami mengetes 50 perusahaan (baik provider berbayar maupun VPN gratis) dan memperkecil daftar itu menjadi sejumlah layanan VPN terbaik untuk tahun 2018.
Syarat yang harus dimiliki layanan VPN terbilang cukup banyak. Beberapa poin berikut tak bisa ditawar:
Dukungan multi platform, sehingga Anda bisa menjalankan VPN di berbagai peranti secara bersamaan;
Aplikasinya harus mudah digunakan dan intuitif;
VPN terbaik punya struktur pembayaran yang fleksibel serta ada garansi uang kembali;
Kebijakan tanpa login ('no-logging') serta Ketentuan Layanan (Terms of Service) yang jelas;
Speed reliability dan performa top;
Dukungan koneksi P2P (Peer to Peer) tanpa batasan bandwidth atau traffic.
Karena isu keamanan sifatnya cukup penting, kami berusaha untuk tidak mengkompensasi syarat di atas. Pilihannya antara apakah suatu VPN itu bisa dipercaya - atau sebaiknya jangan pernah dicoba.
VPN berbayar... atau VPN gratis?
Seperti lumrahnya software era terkini, Anda akan melihat ada jenis VPN berbayar dan VPN gratis. Kami tentu tidak bisa mengatakan mana yang lebih baik bagi Anda. Tiap pengguna memiliki disposisi berbeda soal apakah membayar untuk layanan VPN itu 'worth the money'.
Namun, bagi Anda yang lebih condong pada VPN gratis, Anda perlu memahami beberapa kompensasi layanannya. Hal-hal semacam ini bisa Anda simak dalam ulasan di bawah ini.
Nah, sudah siap menyimak daftar VPN terbaik rekomendasi kami? Mari. Berikut adalah VPN berbayar dan VPN gratis yang menurut kami kredibel dan aman, dengan kecepatan koneksi di atas rata-rata.
Layanan VPN Untuk Keperluan Khusus
VPN Terbaik untuk Android
Aplikasi VPN Android adalah hal yang mutlak saat ini, karena lebih dari 80% dari smartphone yang saat ini digunakan, berjalan di atas sistem Android OS.
NordVPN menjadi juara di sini. Tidak hanya aplikasi Android mereka terlihat keren, tapi fungsi dan performa mereka sangat unggul.
Penting juga diingat bahwa NordVPN untuk Android ini sangat mudah digunakan, bahkan oleh mereka yang baru pertama pakai VPN.
Fitur lain yang menarik adalah adanya juga protokol keamanan NordVPN, CyberSec, yang memblokir iklan menyebalkan dan menghindarkan Anda masuk ke situs malware. Alasan ini saja barangkali cukup untuk memberi NordVPN gelar VPN terbaik untuk kelas Android.
Runner-Up
ExpressVPN - ExpressVPN juga memiliki aplikasi Android yang hebat. Kerjanya mulus, gampang digunakan, dan punya sejumlah fitur menarik seperti tab 'Favourites'.
VPN Terbaik untuk Mac OS
Meski pengguna mobile telah mengendalikan skema pasar, namun tetap ada sejumlah ceruk yang menginginkan akses VPN via komputer. Aplikasi Mac OS perlu mengikuti prinsip desain Mac, juga harus cepat dan mudah digunakan.
Pilihan pertama kami untuk VPN Terbaik di kelas Mac OS adalah ExpressVPN, yang menawarkan aplikasi Mac OS unggulan yang intuitif.
Anda bisa melakukan 1 kali klik untuk koneksi.
Fitur yang sangat menarik perhatian kami adalah adanya fitur tab 'Favourites'. Ini membuat Anda mampu mencatat lokasi server yang Anda gunakan lebih sering, lalu menjadikannya satu agar mudah Anda akses.
Runner-Up
ProtonVPN - ProtonVPN adalah aplikasi Mac OS yang keren. Didesain dengan cantik, kecepatannya juga melejit.
VPN Terbaik untuk torrent
VPN terbaik untuk torrent tentu harus bisa memenuhi dua syarat. Kecepatan dan batas transfer data. NordVPN secara definitif menjadi favorit kami untuk download torrent.
Dengan transfer data P2P yang tak terbatas dan kebijakan yang tak mengharuskan Anda untuk log in, pencarian VPN khusus torrent Anda semestinya berhenti di aplikasi ini.
Tak salah juga menyebut NordVPN memiliki kecepatan dan reliabilitas yang baik, 2 aspek penting dalam download torrent.
Runner-Up
Private Internet Access - Dengan kecepatan di atas rata-rata, serta transfer data tak terbatas, PIA menjadi pilihan fantastis bagi yang ingin menjalankan transfer data P2P.
VPN Terbaik untuk Netflix
Jika Anda ada di luar Amerika Serikat, Anda mungkin tahu bahwa pilihan Netflix Anda sangat terbatas.
Hal ini dikarenakan adanya persetujuan lisensi yang rumit dengan perusahaan TV pembuat film tersebut. Artinya, film terbaik seringkali hanya bisa diakses di Amerika Serikat.
Jangan khawatir! StrongVPN adalah pilihan jitu kalau Anda ingin mendapatkan VPN Terbaik untuk kelas Netflix. Ia mencakup dukungan multiple device. Anda dan kerabat Anda bisa menantan Netflix di manapun Anda berada.
Runner-Up
ProtonVPN - Karena menawarkan kecepatan yang mengagumkan, ProtonVPN menjadi pilihan yang juga baik untuk menonton Netflix via VPN Anda.
Cara Kami Mengetes VPN
Saat memakai VPN, Anda akan mengalami kecepatan koneksi yang melambat. Anda bisa membandingkannya saat terkoneksi langsung melalui provider koneksi data Anda.
Saat menggunakan VPN, data memang harus dikirimkan ke server lain, sering kali ke negara lain, dan lalu kembali ke peranti Anda - yangtidak mungkin tidak, akan sedikit memperlambat sambungan internet Anda.
Kami memakai Speedtest.net untuk mengecek kecepatan download dari setiap layanan VPN (berbayar maupun VPN gratis).
Untuk tiap provider, kami menyambung ke server di San Jose, California, agar semua adil.
Di bawah ini adalah ketika kami tersambung tanpa menggunakan VPN. Ini bisa menjadi acuan (benchmark) yang akan terpengaruh atau dilampaui layanan VPN:
Kecepatan koneksi kami tanpa VPN
Cara Memilih Layanan VPN
Rekomendasi 5 VPN terbaik dan VPN gratis yang telah saya ulas di atas semoga bisa membantu Anda. Namun, jika Anda masih mencari pillihan lainnya, Anda bisa melihat beberapa faktor ini.
1. Mereka punya server di tiap negara yang Anda incar?
Jika Anda mendaftar ke layanan VPN terutama untuk menonton Netflix (server AS), maka layanan yang tidak memiliki server di US tak akan membantu Anda.
Selain itu, lebih banyak server yang ditawarkan suatu VPN, makin sedikit kemungkinan koneksi Anda melambat.
2. Berapa jumlah koneksi yang bisa dilakukan bersamaan?
Faktor ini menunjukkan berapa banyak peranti yang bisa dihubungkan ke VPN di saat yang sama. Bisa saja Anda ingin nonton Netflix di PC, tapi di saat yang sama, kerabat atau anak Anda ingin nonton BBC iPlayer di HP mereka.
3. Data apa yang disimipan perusahaan VPN tersebut?
Sejumlah layanan merekam tanggal berapa akun Anda log in, jumlah data yang Anda gunakan, dan menghapus informasi lainnya ketika Anda keluar (log out).
Perusahaan lain merekam informasi ekstra. Misalnya, IP address Anda, server yang Anda pakai, hingga data yang masuk ke peranti Anda. Dengan diperkenalkannya GDPR (di Amerika Serikat) dan UU perlindungan data pribadi di Indonesia (sedang dalam proses pengesahan), Anda bisa melihat arah kebijakan ini dengan lebih mudah.
4. Apakah harganya sesuai?
Tergiur dengan VPN gratis? Paparan di atas tentu sudah menjelaskan adanya kemungkinan kompensasi terhadap keamanan dan proteksi data pribadi Anda.
Hati-hati juga dengan harga murah.
Seringkali, harga paket VPN murah belum termasuk pajak dan layanan ini hanya punya fitur terbatas. Untuk aplikasi berbayar, cek harga ('Pricing') di situs mereka dan baca informasi yang biasanya dicetak lebih kecil (!).
Saat Anda menemukan VPN yang sepertinya bagus, gunakan juga kesempatan untuk mencoba ('trial') sebelum Anda benar-benar membelanjakan uang Anda pada layanan ini.
Gabriel (Ig: @gb.g.m) antusias mengikuti perkembangan terkini dunia web hosting dan SEO writing. Ia juga menulis cerpen eksperimental, dan esai imajinatif, di blog Tempat Duduk.
Menurut sy, HMA (Hide my ass) untuk sementara tidak direkomendasikan. Setahu saya record security mereka kurang terlalu memuaskan. Sering ambil data orang.
Bro, emang VPN bisa bikin kecepatan donlot kita lebih kenceng y? Misal, broadband gua palng polll ya cm 1 mbps kalik. Pake Nord bisa jadi 52 mbps gitu? Masa sih?
Kalau vpn ini pakainya gmn mas Gabriel? Beda sama vps?
Gw sih pake Tunnelbear udah cukup. Lumayan, gratis trus dapet kuota
Menurut sy, HMA (Hide my ass) untuk sementara tidak direkomendasikan. Setahu saya record security mereka kurang terlalu memuaskan. Sering ambil data orang.
Bro, emang VPN bisa bikin kecepatan donlot kita lebih kenceng y? Misal, broadband gua palng polll ya cm 1 mbps kalik. Pake Nord bisa jadi 52 mbps gitu? Masa sih?